Thursday, July 28, 2022

Bahan, Peralatan dan Prosedur Pembuatan Kerajinan Bahan Serat Tekstil Buatan

Alat yang digunakan untuk membuat produk kerajinan dari bahan serat tekstil buatan cukup banyak. Peralatan yang digunakan sesuai kebutuhan.

1. Kerajinan Permadani


Gambar 2. 8. Contoh Karya Kerajinan Tapestry

Sumber: Pinterest (2020). https://id.pinterest.com/pin/753297475151225295/

Tapestri adalah sebuah teknik membuat karya tekstil dengan cara menenun benang-benang, serta-serat, dan bahan lain. Teknik tapestri memiliki kesamaan dengan tenun, merajut. Media yang digunakan berupa benang, tali dari sabut kelapa, kain, kertas yang digulung/dililit kecil, serta benda lain. Pada kehidupan sehari-hari tapestri dijumpai pada keset kaki, gantungan pot bunga, ikat pinggang, taplak meja, dan syal. Kata Tapestri diambil dari bahasa Perancis Tapiesserie yang mencakup penutup lantai atau bahasa Latin Tapestrum, jenis sulaman yang memiliki banyak teknik yang digunakan.

sebuah. Bahan Produksi Permadani

1) Benang tipis/kecil untuk lungi


Gambar 2. 9. Bahan Karya Kerajinan Tapestry (Benang Tipis)

Sumber: Suci Paresty (2017)

2) Benang tebal untuk pakan


Gambar 2. 10. Bahan Karya Kerajinan Tapestry (Benang Tebal)

Sumber: Suci Paresty (2017)


b. Alat Produksi Kerajinan Permadani

1) Kayu spanram yang diberi paku untuk benang lungi


Gambar 2. 11. Alat Produksi Kerajinan Permadani (Kayu Spanram)

Sumber: Suci Paresty (2017)

2) Batang Kayu

Bentuk batang kayu menyerupai sumpit sebagai pengikat benang pakan yang berjalan. Dalam tenun atau anyam memiliki dua susunan benang yaitu benang lungi yang disusun sebagai dasar bidang tenunan atau anyaman, dan pakan sebagai pembentuk warna atau motif terstruktur.


Gambar 2. 12. Alat Produksi Kerajinan Permadani (Batang Kayu)

Sumber: Suci Paresty (2017)

Gunting dan sisir


Gambar 2. 13. Alat Produksi Kerajinan Tapestry (Gunting dan Sisir) Sumber; Suci Paresty (2017)


c. Prosedur Pembuatan Kerajinan Tapestry


Gambar 2. 14. Prosedur Produksi Kerajinan Tapestry Sumber: Suci Paresty, dkk (2017)



2. Kerajinan Batik Tulis



Gambar 2. 15. Membatik

Hobiku Duniaku (2017). http://chrystobikuduniaku.blogspot.com/2017/03/batik-proses-jiwa-seni-berbicara.html

Membatik adalah membuat hiasan pada permukaan kain katun, tidak semua jenis kain dapat dibuat batik. Kain yang biasanya digunakan adalah yang berbahan dasar kapas dan sutra. Membatik menggunakan alat khusus yang disebut canting. Berdasarkan wilayah penyebaran motif kain batik dan dilihat dari periode perkembangan batik di Indonesia, batik dapat dibagi dua, yaitu batik klasik atau tradisional yang menggunakan warna gelap coklat, hitam dan batik modern seperti pada motif bebas dan berwarna cerah seperti batik pesisiran. Kedua istilah batik ini tidak hanya berlaku pada masa sebelumnya, berlangsung hingga saat ini.

Batik di Indonesia berkembang terus di setiap daerah sehingga kaya akan kain batik yang harus dibelajarkan di sekolah.

a) Batik Klasik disebut juga tradisional yang berada di pedalaman. Batik pedalaman adalah pengkategorian batik yang berkembang di masa lalu.

b) Batik modern yang banyak dikembangkan di pesisiran yang dikenal dengan batik pesisiran.

Batik pesisiran adalah batik yang berkembang di masyarakat yang tinggal di luar benteng keraton, sebagai akibat dari pengaruh budaya luar yang lebih bebas. Batik modern adalah batik pengembangan kreasi baru dengan berbagai motif dan warna yang dinamis.

a.Bahan Produksi Kerajinan Batik Tulis

Gambar 2. 16. Bahan Karya Kerajinan Batik Tulis

Sumber: Hobiku Duniaku (2017) http://chrysthobikuduniaku.blogspot.com/2017/03/batik-proses-jiwa-seni-berbicara.html

(1) Kain Mori. Bahan baku batik yang terbuat dari katun (2) Malam (lilin)



Gambar 2. 17. Bahan Pewarna Kerajinan Batik

Hobiku Duniaku (2017). http://chrysthobikuduniaku.blogspot.com/2017/03/batik-proses-jiwa-seni- berbicara.html

(1) Pewarna Sintetis (2) Pewarna Alami

b. Alat Produksi Kerajinan Batik

 2. 18. Alat Produksi Kerajinan Batik Tulis

Hobiku Duniaku (2017) http://chrysthobikuduniaku.blogspot.com/2017/03/batik-proses-jiwa-seni-berbicara.html


c. Prosedur Produksi Kerajinan Batik Tulis

Gambar 2. 19. Prosedur Produksi Kerajinan Batik Tulis

Sumber: Suci Paresty, dkk (2017)


Gambar 2. 20. Hasil Produksi Kerajinan Batik Tulis


3. Kerajinan Sulaman

Menyulam adalah suatu teknik keterampilan yang dimiliki oleh seseorang dalam menuangkan kreativitasnya dalam menghasilkan produk kerajinan yang berbentuk gambar atau pola yang terdapat pada kain sebagai penghias untuk memberikan suatu kesan estetik pada sisi kain. Agar lebih jelas dan paham tentang Teknik sulaman dasar dan sulaman 2 dimensi, Ananda dapat menontonnya dalam tautan Biancraft Time (2019). https://youtu.be/z5HDzfTI3aU dan Biancraf Time (2019). https://youtu.be/Tk9-Jslx1h8


sebuah. Bahan Produksi Kerajinan Sulaman


Gambar 2. 23. Bahan Produksi Kerjainan Sulam
Sumber: Soffy (2015) http://ayomenyulam.blogspot.com/2010/12/alat-bahan-untuk-menyulam.html
(1) aneka jenis benang sulam (2) aneka jenis pita

b. Alat Produksi Kerajinan Sulaman

Gambar 2. 24. Peralatan Produksi Kerajinan Sulaman
Sumber: Soffy (2015). http://ayomenyulam.blogspot.com/2010/12/alat-bahan-untuk- menyulam.html
(1) Jarum sulam; (2) Jiplakan pola; (3) Ram/pembidangan; (4) gunting;
(5) pendedel; (6) kapur tulis/pensil; (7) tutup jari

c. Prosedur Produksi Kerajinan Sulaman

Gambar 2. 25. Proses Produksi Kerajinan Sulaman


4. Kerajinan Jahit Aplikasi
Gambar 2. 26. Kerajinan Jahit Aplikasi
Sumber: Suci Paresty, dkk (2017)
Jahit aplikasi merupakan bagian dari teknik menjahit. Jahit aplikasi adalah teknik menghias permukaan kain dengan cara menempelkan guntingan kain pada kain yang berbeda warna dengan dasar kain, selanjutnya diselesaikan dengan jahit tangan teknik sulam yang menggunakan tusuk hias feston. Jahit aplikasi cenderung menghias permukaan benda. Sehingga kegiatan menjahit dapat dikategorikan sebagai kerajinan yang memiliki fungsi hias.
sebuah. Bahan Produksi Kerajinan Sulaman
Bahan yang biasa digunakan dalam menjahit aplikasi terdiri dari benang jahit atau sulam, kain bermotif atau polos, dapat pula digunakan kain perca.
Saat ini sedang menjamur penggunaan kain felt atau flanel yang memiliki ratusan ragam warna sebagai bahan aplikasi


Gambar 2. 27. Bahan Produksi Jahit Aplikasi Sumber: Suci Paresty, dkk (2017)

b. Alat Produksi Kerajinan Sulaman
Gambar 2. 28. Alat Produksi Jahit Aplikasi
Sumber: Suci Paresty, dkk (2017)

c. Prosedur Produksi Kerajinan Sulaman
Gambar 2. 29. Proses Produksi Jahit Aplikasi
Sumber: Suci Paresty, dkk (2017)

Bahan dan Alat Kerajinan






Sumber: DIREKTORAT SEKOLAH MENENGAH PERTAMA. Modul Pembelajaran Jarak Jauh Kelas VII 

No comments:

Post a Comment