Sunday, October 24, 2021

Teknik Menggambar Ilustrasi Manual

Perhatikan gambar di bawah ini:



Gambar 5A Teknik pointilis



Gambar 5B Teknik Blok



Gambar 5C Teknik Arsir



Gambar 5D Teknik basah cat air



Gambar 5E Teknik Dussel



Gambar 5F Teknik Pointilis


Berikut adalah teknik teknik dalam pembuatan gambar ilustrasi: Teknik Manual

1. Teknik Arsir

Yakni teknik menggambar ilustrasi dengan menggunakan garis garis sejajar atau menyilang untuk menentukan gelap terang obyek suatu gambar sehingga terlihat seperti tiga dimensi. Alat yang biasa digunakan adalah pensil, spidol, pena, rapido.

2. Teknik Dussel

Yakni teknik menggambar ilustrasi yang penentuan gelap terang obyek gambar dilakukan dengan cara menggoreskan/menggosokkan pensil pada kertas pada posisi rebah/miring. Atau pensil digosokkan dahulu pada kertas atau kapas terlebih dahulu sebelum digosokkan pada obyek gambar untuk menghasilkan kesan tiga dimensi

3. Teknik Pointilis

Yakni teknik menggambar ilustrasi dengan cara menggunakan titik-titik untuk memunculkan kesan tiga dimensi sehingga dapat membentuk suatu obyek, alat yang digunakan pensil, rapido.

4. Teknik Basah

Yakni teknik menggambar ilustrasi dengan menggunakan media basah seperti cat minyak, cat air, tinta ataupun media lain yang membutuhkan air atau minyak sebagai pengencer. Prosesnya dengan cara membuat sketsa terlebih dahulu pada bidang gambar berupa kertas atau kanvas, selanjutnya diwarnai dengan bahan warna yang telah disiapkan.

5. Teknik Kering

Yakni teknik menggambar ilustrasi yang tidak perlu bahan pengencer seperti air dan minyak. Caranya dengan membuat sketsa langsung pada bidang gambar dan dilanjutkan dengan arsiran pensil, arang atau warna seperti pastel, krayon.

6. Teknik Blok

Yakni teknik menggambar ilustrasi dengan cara menutup obyek gambar dengan satu warna hingga tampak bentuk siluet. Bahan yang digunakan adalah tinta bak.


Baca juga: Teknik Menggambar Ilustrasi Digital


Sumber:

DIREKTORAT SEKOLAH MENENGAH PERTAMA. Modul Pembelajaran Jarak Jauh Kelas VII Semester Genap. 2020.

No comments:

Post a Comment